Global Estetik – Studi telah mengungkapkan bahwa 3 makanan ini sebenarnya memiliki sifat melawan munculnya rongga pada gigi dan berdampak bagus untuk gigi anda. Berikut adalah rincian singkatnya:
Cokelat Hitam
Berita ini mungkin bukan berita baru lagi, tapi berita ini masih merupakan good news. Biji kakao, yang digunakan untuk membuat coklat, mengandung antioksidan termasuk flavonoid, polifenol dan tanin. Tanin adalah zat yang menyebabkan coklat hitam memiliki rasa yang menyenangkan namun tersasa pahit, dan juga memiliki sifat yang membantu mencegah bakteri menempel pada gigi anda. Polifenol memiliki khasiat antimikroba, yang berarti membantu mengurangi jumlah bakteri di mulut.
Bakteri di dalam mulut adalah apa yang menyebabkan bau mulut dan penyakit gusi. Studi telah dilakukan oleh Universitas Osaka di Jepang, serta penelitian lainnya di Amerika Serikat dan Inggris. Jika anda berencana untuk mengonsumsi cokelat hitam, usahakan untuk mengecek data komposisi kakao yang setidaknya 70% atau lebih tinggi.
Kopi Hitam
Hasil sebuah studi baru-baru ini yang dirilis oleh Universitas Federal Rio de Janeiro di Brasil telah mengungkapkan bahwa kopi hitam juga memiliki sifat yang menghambat pertumbuhan bakteri. Penelitian ini menggunakan gigi susu dari bayi yang disumbangkan ke universitas tersbuet. Gigi tersebut dengan sengaja di exposed terhadap bakteri dan zat lain yang diketahui menyebabkan biofilm dan agen penyebab plak.
Studi tersebut menemukan bahwa ekstrak yang disebut Coffea canephora, yang ada di sekitar 30% kopi dunia, membantu memecah biofilm ini. Kopi juga mengandung tanin, antioksidan yang sama ditemukan pada anggur merah dan kopi. Biji kopi yang dikutip dalam penelitian ini disebut Robusta. Robusta sering ditemukan pada biji yang dipanggang dengan lebih gelap dan lebih kuat. Kuncinya adalah minum kopi tanpa krim atau gula, karena keduanya akan menetralkan potensi manfaat dari biji kopi.
Anggur Merah
Anggur merah, seperti halnya dark chocolate, juga mengandung tanin dan antioksidan lainnya. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry baru-baru ini menyimpulkan bahwa anggur merah, baik yang mengandung atau tidak mengandung alkohol, menghambat pertumbuhan bakteri dan biofilm oral, yang dapat menjadi plak. Studi yang sama juga menemukan sifat ekstrak biji anggur memiliki khasiat antimikroba serupa.
Jika anda berencana untuk menikmati suguhan ini, ingatlah untuk menikmati secukupnya. Kami juga menyarankan anda menindaklanjuti dengan berkumur dengan air sehingga mengurangi potensi perubahan warna hingga anda dapat menemukan waktu untuk menyikat gigi. Menyikat gigi selama 2 menit, dua kali sehari, dan flossing, merupakan bagian penting dari rutinitas kesehatan mulut anda. Jangan lupa juga untuk melakukan kunjungan ke dokter gigi pilihan anda untuk pemeriksaan rutin dan pembersihan berkala.
Komentar Terbaru