Praktek Infuse Whitening Basic

globalestetik.comTidak sedikit wanita yang menginginkan mempunyai kulit yang putih dan cerah. Berbagai perawatan dapat dilakukan untuk mewujudkan keinginan tersebut, salah satunya dengan metode perawatan kecantikan praktek infus whitening. Apa sih praktek infus whitening itu? Yuk simak penjelasan artikel ini!

Sesuai dengan namanya, praktek infus whitening merupakan salah satu metode perawatan kulit yang bertujuan untuk membuat warna kulit menjadi lebih putih dan cerah dari sebelumnya. Prosedur yang digunakan berupa memasukkan zat-zat tertentu dalam pembuluh darah pada tubuh melalui alat infus.

Praktek Infuse Whitening Basic

Praktek Infuse Whitening Basic

Jika biasanya Anda mungkin mengetahui bahwasanya infus digunakan pada orang yang sakit untuk memasukkan cairan, makanan, maupun minuman ke dalam tubuh. Nyatanya, seiring dengan kemajuan teknologi kegunaan infus dalam metode praktek infus whitening sangat berbeda. Yang mana saat ini infus digunakan dalam perawatan kecantikan guna mencerahkan atau memutihkan kulit.

 

Apakah metode praktek infus whitening sama dengan metode suntik pemutih tubuh?

Simak Di Sini!

Praktek Infuse Whitening Basic – Perlu Anda ketahui bahwasanya, prosedur praktek infus whitening berbeda dengan suntik putih pada tubuh. Walaupun keduanya sama-sama perawatan yang bertujuan untuk membuat kulit menjadi putih, namun dosis yang digunakan dalam praktek infus whitening untuk memutihkan kulit lebih besar daripada suntik putih.

Disamping itu, tahapannya pun berbeda. Sesuai namanya, suntik putih maka tahapannya dengan menyuntikkan zat-zat ke bagian tubuh untuk memutihkan kulit. Selain itu, kandungan zatnya pun berbeda antara praktek infus whitening dengan suntik putih. Kandungan zat pada suntik putih biasanya hanya berisi vitamin C dan kolagen dengan sekali suntik. 

Untuk praktek infus whitening, metode yang digunakan ialah memberikan dosis obat secara bertahap sehingga seseorang memerlukan perawatan selama berkali-kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.  

 

Apa saja kandungan yang ada dalam praktek infus whitening?

Simak Di Sini!

Praktek Infuse Whitening Basic – Kandungan dalam praktek infus whitening lebih banyak dibanding suntik pemutih. Oleh karena itu banyak orang yang memilih praktek infus whitening daripada suntik putih,sebab hasilnya lebih menjanjikan. Zat-zat yang terkandung meliputi vitamin C, kolagen, dan glutation. Berikut penjelasannya:

#1. Vitamin C

Vitamin C merupakan salah satu jenis antioksidan yang dapat membantu dalam mencegah kerusakan kulit yang disebabkan oleh pancaran sinar matahari. Disamping itu apabila asupan vitamin C cukup pada tubuh dapat membantu mencerahkan atau memudarkan flek-flek hitam di kulit. Serta membantu meningkatkan produksi kolagen di dalam tubuh dan menjaga persediaan kolagen agar tidak mengalami kerusakan.

#2. Kolagen 

Sebenanrnya tubuh dapat menghasilkan kolagen sendiri secara alami. Nah kolagen ini banyak ditemui pada bagian kulit, otot, tendon, dan tulang. Namun kolagen juga dapat diperoleh dari luar tubuh yang biasanya memiliki tujuan untuk prosedur medis, kecantikan dan perbaikan jaringan tubuh.

Dalam perawatan dengan metode praktek infus whitening, kolagen tentunya berfungsi untuk kecantikan dan kosmetik. Tubuh yang memiliki kolagen optimal dapat membantu menggantikan dan memperbaiki sel-sel kulit yang mati.

#3. Glutation

Praktek Infuse Whitening Basic – Glutation merupakan antioksidan yang diproduksi oleh sel-sel dalam tubuh, sama halnya dengan kolagen. Namun seiring bertambahnya usia, persediaan glutation dalam tubuh juga dapat mengalami penurunan karena berbagai faktor seperti lingkungan, stress, sampai gizi buruk.

Selain diproduksi oleh tubuh secara alami, glutation juga dapat diberikan dengan cara lain, salah satunya dengan intravena atau infus contohnya dengan tindakan praktek infus whitening. Hal ini dikarenakan glutation merupakan bahan yang dapat digunakan dalam pemutih kulit di bidang kecantikan.

Zat yang digunakan untuk praktek infus whitening antara lain, bioflavonoid, riboflavin, hyaluronic acid, tranexamic acid, oxydema, selenium, placenta, alpha lipoid acid, co enxym. Untuk penyerapan zat-zat tersebut bisa lebih cepat, maka biasanya pasien memerlukan untuk meminum air putih sebanyak mungkin anata 8-10 gelas. Hal ini dapat digunakan agar tindakan praktek infus whitening berjalan dengan efektif.

Praktek Infuse Whitening Basic

Praktek Infuse Whitening Basic

Bagaimana cara kerja praktek infus whitening?

Praktek Infuse Whitening Basic – Tubuh mempunyai dan memproduksi enzin tyrosinase yang berpartisipai dalam produksi melanin. Melanin merupakan suatu zat pigmen yang emmberi warna pada kulit, rambut, dan mata. Sehingga, seseorang yang memiliki kulit putih, cokelat, maupun sawo matang ini ditentukan dari adanya melanin. Begitu pula dengan perbedaan warna rambut dan mata pada tiap-tiap orang karena kadar melanin yang tidak sama. Semakin tinggi kadar melanin dalam kulit, maka kulit seseorang akan semakin gelap.

Sehingga dengan tindakan praktek infus whitening dapat digunakan untuk mencegah enzim tirosinase dalam pembentukan melanin. Maka hal ini dijadikan alasan, mengapa seseorang yang telah melakukan praktek infus whitening tidak dianjurkan untuk berjemur di bawah sinar matahari terlalu lama.

Apabila sinar ultraviolet akibat pancaran matahari terlalu lama dibiarkan maka dapat merangsang produksi enzim tyrosinase dan akhirnya membentuk melanin.

 

Apakah aman melakukan tindakan praktek infus whitening basic?

Simak Di Sini!

Praktek Infuse Whitening Basic – Soal aman atau tidaknya perawatan dengan praktek infus whitening basic, Anda sebaiknya memilah dan memilih tempat sebelum dilakukannya prosedur. Sebab, apabila asal memilih tempat perawatan dikhawatirkan tindakan kurang aman. Pasalnya belum semua tempat perawatan praktek infus whitening basic menggunakan produk yang lulus uji Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). 

Selain itu prosedur praktek infus whitening basic apabila dilakukan dengan tidak tepat akan menimbulkan risiko yang lebih tinggi misalnya tertular penyakit infeksi. Hal ini dikarenakan infus dimasukkan ke dalam pembuluh darah di bawah kulit, sehingga risikonya lebih berbahaya.

 

Bagaimana efek samping yang ditimbulkan dari praktek infus whitening basic?

Simak Di Sini!

Praktek Infuse Whitening BasicPraktek infus whitening basic merupakan salah satu perawatan kecantikan yang kerjanya dengan memasukkan zat tertentu berupa vitamin C  atau kolagen dalam dosis yang  besar yang bertujuan untuk mendapatkan kulit yang cerah dan bersih. Tindakan ini dapat dilakukan, namun yang perlu diperhatikan ialah efek samping yang mungkin akan muncul karena setiap orang tentunya mempunyai respon yang berbeda terhadap zat yang dimasukkan dalam tubuh. Berikut efek samping yang dapat terjadi antara lain:

  1. Munculnya alergi pada tubuh
  2. Terjadi shock anafilaktik atau respon yang berlebihan yang dapat mengganggu nyawa seseorang. Kondisi ini dapat ditandai dengan adanya sesak napas karena pembengkakkan pada area saluran pernapasan.
  3. Terjadi insomnia atau gangguan tidur
  4. Munculnya diare
  5. Dapat mengakibatkan risiko terkena batu ginjal
  6. Munculnya gangguan penyerapan zat di dalam tubuh yang dapat mengganggu metabolisme secara umum dalam tubuh.

Maka untuk mencegah adanya efek samping itu Anda harus benar-benar memilih tempat perawatan kecantikan yang baik dan terpercaya yang mana tenaga medisnya berpengalaman dan berkompeten.

Tindakan praktek infus whitening dapat dilakukan ketika Anda lebih dahulu menjalani serangkaian tes kesehatan sehingga dapat meminimalisir efek sampingnya. Metode ini tidak dianjurkan untuk usia yang mencapai 45 tahun sebab dapat menaikkan risiko penurunan fungsi pada organ-organ tubuh Anda ke depannya. 

Selain itu untuk wanita yang menstruasi, dan sedang hamil atau menyusui juga tidak dibolehkan untuk melakukan tindakan iniwalaupun tujuannya untuk meningkatkan kecantikan kulit. Maka mereka dapat menggunakan alternatif lain seperti perawatan alami melalui penggunaan buah lemon, kedelai, atau akar manis untuk masker.

 

 

 

Klinik Kecantikan Global Estetik Hubungi https://wa.me/6285771452584