CARA MEMBUAT GIGI KELINCI DEPOK

CARA MEMBUAT GIGI KELINCI DEPOK
Cara membuat gigi kelinci depok – Anda pastinya sudah tidak asing lagi dengan istilah gigi kelinci. Di Indonesia, mempunyai gigi kelinci sering kali diidentikkan dengan paras yang lebih manis. Bahkan gigi kelinci ini sempat menjadi tren yang membuat banyak orang ingin memilikinya. Apakah membuat gigi kelinci palsu berbahaya bagi kesehatan? Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang gigi kelinci!
Hal yang perlu Diketahui Tentang Gigi Kelinci Alami Maupun Buatan
Apa yang dimaksud Gigi Kelinci?
Cara membuat gigi kelinci- Istilah gigi kelinci merujuk pada dua gigi seri depan bagian atas yang mempunyai ukuran lebih besar dan panjang dari gigi seri depan atas pada umumnya. Gigi seri depan bagian atas memang mempunyai ukuran yang lebih besar dibandingkan gigi-gigi yang ada di sebelahnya. Namun pada pemilik kondisi gigi kelinci, bentuknya terlihat lebih besar.
Cara membuat gigi kelinci Depok- Ukuran gigi yang lebih besar dibandingkan dengan gigi biasanya disebut dengan makrodontia dalam istilah dunia medis. Makrodontia bisa menyebabkan seseorang memiliki satu atau dua gigi yang sangat besar di mulutnya. Terkadang, dua gigi juga bisa tumbuh bersama dan membentuk gigi yang sangat besar. Pada kasus lain juga menunjukkan gigi tunggal yang tubuh tidak normal.
Makrodontia terkadang mengakibatkan seseorang memiliki kelenjar hipofisis lebih besar sehingga satu sisi wajahnya terlihat lebih besar. Namun makrodontia yang mengakibatkan gigi ini umumnya tidak berbahaya dan umumnya tidak memengaruhi fungsi gigi.
Penyebab terjadinya Gigi Kelinci atau Makrodontia
Cara membuat gigi kelinci depok – Penyebab makrodontia tidak bisa diketahui secara pasti. Namun menurut pandangan ahli, terdapat beberapa faktor risiko yang bisa meningkatkan kemungkinan seseorang mengalami makrodontia dan memiliki gigi kelinci seperti:
a. Faktor Genetik
Mutasi genetik yang mengatur pertumbuhan gigi bisa menyebabkan gigi tumbuh bersama atau tumbuh lebih besar dari biasanya. Hal ini diakibatkan karena mutasi menyebabkan gigi tidak berhenti tumbuh di waktu yang tepat. Terdapat beberapa kondisi genetik lain yang juga bisa muncul dengan makrodontia seperti:
- Sindrom otodental
- Hemifacial hyperlapsia
- Sindrom KBG
- Sindrom Ekman-Westborg-Julin
- Sindrom Rabson-Mendenhall
- Sindrom XYY
- Diabetes yang resisten terhadap insulin
b. Masa Kecil
Berbagai faktor yang sering terjadi pada masa kecil seseorang seperti pola makan, paparan racun atau radiasi, dan faktor lingkungan lainnya bisa memengaruhi kemungkinan seseorang mengembangkan makrodontia.
c. Ras
Beberapa ras seperti Asia, penduduk asli Amerika, dan penduduk asli Alaska merupakan yang paling mungkin mengembangkan makrodontia jika dibandingkan dengan ras lainnya di seluruh dunia.
d. Jenis Kelamin
Para peneliti juga menemukan bahwa kaum laki-laki lebih umum mengalami makrodontia dibandingkan dengan kaum perempuan.
e. Gangguan Hormon
Ketidakseimbangan hormon juga bisa berpotensi menyebabkan makrodontia. Masalah hormon, seperti yang berhubungan dengan kelenjar hipofisis bisa menyebabkan perkembangan dan ukuran gigi menjadi tidak teratur.
Perawatan untuk Gigi Kelinci atau Makrodontia
Cara membuat gigi kelinci depok – Makrodontia bisa didiagnosis melalui pemeriksaan gigi dan rontgen gigi. Setelah mengetahui apa penyebabnya dan mendiagnosis makrodontia, dokter gigi akan menawarkan beberapa perawatan.
Apabila makrodontia tidak didasari oleh kondisi medis tertentu, biasanya dokter gigi akan menyarankan perawatan di dokter gigi estetika untuk membantu memperbaiki tampilan gigi.
Pilihan perawatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi makrodontia meliputi:
a. Perawatan Ortodontik
Perawatan ortodontik bisa membantu meluruskan gigi hingga memperluas rahang penggunaan alat bernama palate expander yang dapat meregangkan rahang sehingga gigi lebih pas di mulut. Penggunaan kawat gigi dan retainer juga bisa dilakukan untuk membantu merapikan gigi yang bengkok.
Rahang yang lebih lebar , gigi yang lebih rapi dan lurus akan memberikan ruang yang lebih luas bagi setiap gigi dan bisa mengurangi gigi yang mungkin berdesakan, sehingga gigi juga dapat terlihat lebih kecil. Jika Anda memerlukan perawatan ini, dokter gigi Anda akan merujuk Anda pada spesialis ortodontis.
b. Teeth Shaving
Teeth shaving merupakan metode untuk menghilangkan sebagian lapisan luar gigi dengan cara mengamplas gigi dengan alat tertentu. Hilangnya sebagian lapisan luar gigi ini bisa membantu membuat gigi menjadi lebih kecil.
Metode ini merupakan salah satu yang dapat dilakukan untuk menghilangkan gigi kelinci. Namun teeth shaving tidak bisa dilakukan oleh semua orang. Apabila Anda memiliki kondisi gigi yang lemah, prosedur ini tidak disarankan karena dapat merusak bagian dalam gigi dan menyebabkan rasa sakit serta kerusakan permanen.
Sebelum melaksanakan prosedur ini, dokter gigi akan mengambil rontgen gigi Anda untuk memastikan gigi Anda cukup kuat untuk prosedur ini. Teeth shaving tidak terasa menyakitkan bagi Anda yang memiliki gigi yang sehat dan kuat.
c. Cabut Gigi
Perawatan lain yang mungkin dapat dilakukan untuk mengatasi makrodontia dan gigi kelinci adalah cabut gigi. Gigi yang berukuran besar dapat dicabut kemudian digantikan dengan gigi palsu yang mempunyai ukuran lebih normal.
Trend Gigi Kelinci dengan menggunakan Veneer Gigi Kelinci
Cara membuat gigi kelinci depok – Di satu sisi, ukuran gigi yang lebih besar yang kemungkinan menyebabkan terbentuknya gigi kelinci dianggap dapat mengganggu penampilan. Namun di sisi lain, sebagian orang yang tidak memiliki gigi kelinci alami justru tertarik untuk mencoba mempunyai gigi ini.
Meskipun gigi kelinci sebenarnya terbentuk secara alami, tapi bukan berarti gigi kelinci tidak bisa diciptakan oleh manusia. Salah satu prosedur paling populer yang bisa membantu Anda mendapatkan gigi kelinci adalah veneer gigi.
Awalnya veneer gigi dilakukan hanya untuk perawatan untuk mencerahkan gigi. Namun belakangan banyak juga orang yang mencoba membentuk gigi kelinci dengan menggunakan prosedur veneer gigi ini.
Sebelum melakukan veneer gigi kelinci, berikut adalah hal-hal yang harus anda perhatikan.
Jenis dan Prosedur Veneer Gigi Kelinci
Cara membuat gigi kelinci depok – Veneer gigi pada dasarnya adalah prosedur untuk memutihkan dan merapikan gigi dengan cara memasangkan lapisan veneer di atas gigi asli kita. Lapisan veneer bisa dipasangkan langsung pada gigi (direct veneer) dan dapat juga dicetak lebih dulu sebelum kemudian ditempelkan di gigi (indirect veneer).
- Direct Veneer
Pada prosesur ini menggunakan bahan resin komposit sebagai bahan veneer. Sebelumnya gigi anda akan dibersihkan, kemudian resin akan diaplikasikan langsung ke gigi Anda. Lapisan resin tambahan diperlukan untuk membentuk gigi sesuai dengan panjang dan bentuk yang diinginkan, termasuk jika ingin membentuk gigi kelinci.
Setelah resin selesai dibentuk, kemudian akan dikeraskan menggunakan laser atau cahaya. Setelah dipastikan bentuk dan posisi veneer susah sesuai, veneer akan dipoles untuk memperoleh hasil yang lebih sempurna.
- Indirect Veneer
Jenis prosedur ini menggunakan bahan porselen dan membutuhkan waktu lebih lama untuk proses pencetakan veneer sebelum dipasangkan di gigi. Dokter gigi akan menghilangkan sebagian lapisan enamel gigi Anda, kemudian digantikan dengan lapisan veneer.
Setelah lapisan enamel dihilangkan sebagian, dokter akan mencetak gigi Anda untuk memastikan bentuk veneer yang diperlukan. Setelah kurang lebih satu minggu, cetakan veneer sudah jadi dan sudah siap dipasangkan di gigi Anda.
Dokter akan memulai pemasangan veneer porselen dengan membersihkan gigi Anda dan memastikan tidak akan ada kotoran yang terselip antara gigi dan veneer karena bisa menyebabkan infeksi.
Selanjutnya, dokter gigi akan memasangkan veneer pada gigi. Jika dibandingkan dengan veneer yang menggunakan resin komposit, jenis veneer ini biasanya lebih awet dan tahan lama, namun harganya juga jauh lebih mahal.
Risiko menggunakan Veneer Gigi Kelinci
Cara membuat gigi kelinci depok – Prosedur veneer gigi meskipun memiliki banyak kegunaan namun juga memiliki berbagai resiko. Berikut adalah beberapa risiko yang mungkin dapat terjadi akibat prosedur veneer gigi:
- Gigi anda menjadi lebih sensitif. Prosedur veneer yang melibatkan penipisan email gigi. Hal ini bisa meningkatkan sensitivitas gigi, terutama pada makanan dan minuman yang panas dan dingin.
- Veneer bisa rusak dan terlepas. Anda bisa menghindari risiko ini dengan cara menghindari menggigit makanan atau benda yang keras.
- Warna veneer bisa berbeda dengan warna gigi asli. Sebelum memasang gigi kelinci, sebaiknya lakukan juga prosedur memutihkan gigi atau Anda juga bisa memasang veneer ke seluruh gigi.
- Kurang cocok dengan bentuk wajah Anda. Tidak semua orang mempunyai wajah yang cocok untuk gigi kelinci. Mengingat gigi kelinci Anda bukan merupakan gigi alami, ketidakcocokan antara bentuk wajah Anda dan gigi kelinci bisa saja terjadi.
- Pemasangan veneer gigi tidak bisa dibatalkan. Jika veneer dipasang dengan kurang pas, veneer tidak bisa dilepaskan kembali. Oleh sebab itu, pastikan veneer Anda dipasang oleh dokter gigi profesional yang sudah terlatih dalam memasang veneer.
Merawat Hasil Veneer Gigi Kelinci
Cara membuat gigi kelinci depok – Proses pemulihan dari pemasangan veneer gigi tidak memerlukan waktu yang lama. Apabila anestesi dipakai sebelum prosedur veneer, Anda sudah dapat segera makan dan minum setelah anestesi tersebut hilang.
Veneer berbahan resin bisa bertahan selama kurang lebih 1,5-2 tahun. Sedangkan untuk veneer porselen bisa bertahan lebih lama mencapai 10 hingga 15 tahun. Jika ingin veneer gigi kelinci dapat bertahan hingga waktu yang lama, tentunya Anda harus merawat gigi dengan baik.
Berikut merupakan beberapa langkah yang bisa dilakukan agar veneer dapat awet:
- Tidak menggigit dan mengunyah benda yang keras seperti es batu, kuku jari, dan benda keras lainnya.
- Jangan menggunakan gigi untuk membuka kemasan barang
- Cobalah untuk tidak mengunyah dengan menggunakan gigi bagian depan. Apabila makanan keras, hanya gunakan gigi bagian belakang Anda untuk mengunyah. Jika ingin makan makanan yang agak keras seperti coklat, sebaiknya potong terlebih dulu menggunakan pisau.
- Jika Anda memiliki kebiasaan menggeretak gigi ketika tidur, gunakan retainer gigi untuk melindungi veneer Anda.
- Gunakan juga pelindung mulut selama Anda sedang berolahraga.
- Jangan lupa untuk memeriksakan kondisi Anda secara rutin ke dokter gigi untuk memastikan kesehatan gigi dan memastikan tidak ada masalah yang muncul pada veneer gigi Anda.
Harga memasang Veneer Gigi Kelinci
Cara membuat gigi kelinci depok – Biaya pemasangan gigi kelinci dengan prosedur veneer tentunya berbeda-beda di setiap rumah sakit dan klinik gigi. Harganya bisa berkisar dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah untuk setiap gigi yang dipasangi veneer.
Dilihat dari kualitasnya, direct veneer memakan biaya yang jauh lebih murah dibandingkan dengan indirect veneer. Namun tentunya keduanya juga mempunyai kualitas yang berbeda. Indirect veneer sepertinya juga merupakan pilihan yang lebih mudah jika tujuan Anda untuk membentuk gigi kelinci.
Sebelum Anda memasang veneer gigi kelinci, konsultasikan lebih dulu dengan dokter tentang berbagai risiko dan manfaat dari prosedur ini. Prosedur ini juga tidak terlalu direkomendasikan bagi Anda yang memiliki masalah pada konsisi gigi. Apabila Anda memiliki kondisi gigi tertentu, sebaiknya fokus lebih dulu pada perawatan gigi Anda hingga sehat.
Jadi, apakah Anda termasuk orang yang ingin menghilangkan gigi kelinci atau justru ingin mempunyai gigi kelinci? Apapun pilihan Anda, pastikan setiap jenis perawatan gigi yang Anda pilih anda sudah memahami risiko dan manfaatnya.
Hal yang terpenting untuk diperhatikan daripada hanya sekedar bentuk gigi adalah memastikan kesehatan gigi dengan cara merawat gigi dengan baik. Salah satunya adalah dengan cara menggosok gigi dua kali sehari, setelah sarapan pagi dan juga sebelum anda tidur.
Global Estetik Cabang Depok di
Gedung ITC Depok Lantai Mezanine No.1 ( Persis di Sebelah Samsat ITC Depok Di Dalam Gedung ITC nya yaa.. )
Telpon Klinik: 021 2931 8795
Buka senin s/d minggu jam 09.00 – 20.00
Rute Gmaps :
Untuk Cek Daftar Harga,Harga Promo dan Reservasi Cabang yg di pilih, Silahkan Klik Link di bawah ini, tks
https://linktr.ee/globalestetik
Kotak Depok – https://globalestetik.com/kota-depok/
Penulis oleh Drg. Arnof