Global Estetik – Gigi yang tertata indah dan rapi merupakan dambaan setiap orang. Gigi yang putih, bersih dan rata merupakan aspek yang cukup menunjang rasa percaya diri. Karena hal ini tentu tidak heran jika pemakaian behel keramik warna menjadi trend.

Jangan cuma tahu memasangnya saja, kamu juga harus tahu bagaimana cara merawat behel keramik warna yang benar agar tidak kuning atau infeksi. Merawat gigi behel memang tergolong agak ribet. Karena gigi yang terpasang kawat behel memerlukan perawatan yang ekstra dari pada gigi biasa. Tapi demi mendapatkan gigi yang indah, kenapa harus males?

Tips Merawat Behel Keramik Warna

  1. Hindari makanan bertekstur keras

Hindari makanan yang bertekstur terlalu kenyal atau keras. Mengapa demikian? Soalnya kalau kamu mengunyah makanan yang liat dan sulit dihancurkan oleh gigi bisa-bisa mengakibatkan kawat behel terlepas, bergeser atau malah merusak gusi karena singgungan kawat yang dipasang.

behel keramik warna

Contohnya kulit (kikil), daging, berondong jagung dan tulang. Makanan-makanana seperti itu harus dijauhi. Malah terkadang bagi gigi dengan sela-sela lebih lebar menimbulkan masalah baru yaitu banyaknya makanan yang terselip dan membuat gusi berlubang. Tahan dulu mengkonsumsi makanan seperti itu sampai keadaan gigi siap setelah behel gigi sudah layak lepas.

  1. Sikat gigi secara teratur

Jangan malas menggosok gigi. Usahakan gosok gigi dengan perlahan dan hati-hati karena ada benda non-gigi di seputar gigi yaitu kawat behel gigi.

Cari sikat yang lembut agar bisa menyikat sampai ke sela-sela gigi, sela-sela kawat dan tidak menimbulkan rasa nyeri di gigi. Bisa juga dengan sikat gigi dan pasta gigi sesuai rekomendasi dokter gigi. Bisa juga menggunakan pasta gigi yang ada fluoride-nya yang bisa mencegah segala masalah di gigi.

  1. Gosok gigi sehabis makan

Usahakan setelah makan menggosok gigi. Makan apapun, usahakan bila bisa menggosok gigi. Hal ini untuk mencegah sisa makanan mengendap di sela-sela gigi atau di sela-sela kawat behel giginya.

  1. Hindari makanan yang lengket dan meninggalkan remah-remah

Makanan yang terlalu lengket seperti dodol dapat menyelinap ke dalam sela-sela gigi dan kawat behel. Hal ini tentu akan meninggalkan sisa makanan pada gigi yang justru dapat memicu timbulnya kuman dan mengakibatkan pengeroposan gigi.

Selain itu makanan yang memiliki remah-remah ketika dikunyah seperti kacang, cokelat, karamel, kerupuk usahakan sehabis makan langsung kumur-kumur atau gosok gigi agar tidak ada sisa makanan tertinggal di sela-sela gigi atau kawat behel.