Kesehatan Gigi yang Sempurna Membutuhkan Gusi yang Sehat – Part 1

Global Estetik – Ketika kita berbicara tentang kesehatan mulut, terlalu mudah untuk kita untuk membatasi masalah ini hanya pada gigi tanpa memperdulikan komponen penting lain didalam mulut, seperti lidah dan gusi. Namun tahukah anda kalau lingkungan dimana gigi kita berada sama pentingnya dengan kesehatan mulut secara keseluruhan bahkan sama pentingnya dengan kesehatan gigi itu sendiri. Bahkan, jaringan lunak di mulut kita ini bisa memiliki peran yang lebih penting daripada gigi yang mereka dukung.

Peran Gusi

Gusi, atau “gingiva”, mendukung dan melindungi gigi. Mereka juga melindungi tulang rahang yang juga mendukung gigi kita. Sama seperti fondasi rumah, gusi harus dalam keadaan sehat agar gigi kita tetap dalam keadaan sehat. Tanpa fondasi yang kuat, rumah akan dalam keadaan beresiko – dan sama, tanpa gusi yang sehat, gigi anda juga akan dalan keadaan beresiko. Ketika gusi kita terluka, mereka akan mulai menarik diri dari gigi dan memunculkan kesan penyurutan.

Ketika ini terjadi, tulang yang mendukung gigi bisa menjadi rentan dan mulai melemah. Hal ini menyebabkan gigi kita menjadi kendur, dan dapat berkontribusi pada pergeseran gigi di dalam mulut. Penyakit gusi juga dapat menjadi masalah yang menyebabkan kehilangan gigi jika tidak diobati dengan cepat.

Gusi yang Sehat- Global Estetik Dental Care
Gusi yang Sehat- Global Estetik Dental Care

Dan bukan hanya gigi anda – penyakit gusi sebenarnya memiliki efek negatif jangka panjang pada seluruh tubuh kita. Dari masalah yang mematikan yang dapat timbul di hati hingga risiko terkena penyakit jantung, periodontitis dapat merusak lebih dari sekedar senyum anda.

Ingin tahu apakah anda mengalami periodontitis? Secara statistik, anda mungkin telah memilikinya. Penelitian menunjukkan bahwa hampir 50% orang di dunia menderita beberapa masalah penyakit gusi, dari yang ringan hingga keadaan yang parah. Tanda-tanda munculnya penyakit gusi di fase awal adalah gusi sensitif yang mudah berdarah saat anda melakukan flossing atau menyikat gigi, dan gusi yang terlihat berwarna merah atau meradang. Gusi yang sehat dapat dengan mudah dikenali oleh bentuk dan warna mereka, penampilan merah muda yang lembut.

Bagikan Artikel Ini :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *